Bimbingan Teknis Kompetensi Tenaga Teknis Peradilan Agama berbasis Online
Dalam rangka meningkatkan kualitas dan kapasitas hakim serta aparat Peradilan Agama dalam permasalahan teknis yustisial, Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI melaksanakan Kegiatan Bimbingan Teknis Kompetensi Tenaga Teknis Peradilan Agama dengan tema "Bedah Berkas Putusan Ekonomi Syariah" pada hari Kamis, tanggal 23 Desember 2021 bertempat di Media Center. Bimbingan Teknis dihadiri oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Jember Drs. H. Karmin beserta seluruh YM Hakim Pengadilan Agama Jember.
Acara dibuka dengan sambutan oleh Dirjen Badan Peradilan Agama Dr. Drs. Aco Nur, S.H., M.H. dan dilanjutkan dengan pemaparan materi dengan tema Bedah Berkas Putusan Ekonomi Syariah oleh 4 Narasumber yaitu YM. Dr. Edi Riadi, S.H., M.H. (Hakim Agung Kamar Agama MARI), YM Dr. Drs. H. A. Mukti Arto, S.H., M.Hum. (Purnabakti Hakim Agung MARI), Prof. Dr. H. Jaih Mubarok, S.E., M.H., M.Hum., (Guru Besar Hukum Islam UIN Bandung) dan Ah. Azharuddin Lathif, M.Ag., M.H. (Dosen UIN Jakarta).























Berita Terkait: