Penerimaan Mahasiswa PKL Ibrahimy Sukorejo Situbondo

Jember | pa-jember.go.id
Pada hari Rabu 12 Februari 2020 pukul 13.00 WIB bertempat di Ruang Sidang Utama PA. Jember berlangsung penyerahan Mahasiswa Praktik Pengalaman Kerja Mahasiswa Fakultas Sya'riah dan Ekonomi Islam Universitas Ibrahimy Sukorejo Situbondo yang didampingi Dosen Pembimbing. Mahasiswa PKL diterima melalui sambutan langsung dari Wakil Ketua PA. Jember Drs. Kholis, M.H. didampingi Hakim PA. Jember sebagai Dosen Pamong dan juga bertindak sebagai Moderator Sekretaris PA. Jember H. Shoheh, S.H.

Tujuan Praktik Pengalaman Kerja Mahasiswa Fakultas Sya'riah dan Ekonomi Islam Universitas Ibrahimy Sukorejo Situbondo di PA. Jember adalah dipersiapkan sebagai praktisi hukum yang profesional, handal, bertanggungjawab serta memiliki visi dan misi untuk memberdayakan masyarakat dan sebagai manusia terdidik dituntut untuk memiliki tanggungjawab sosial sebagai aplikasi dari Tri-darma Perguruan Tinggi.

Acara penerimaan Mahasiswa PKL diakhiri dengan foto bersama.


















Berita Terkait: