Semangat Pagi dengan Apel Senin Pengadilan Agama Jember
Seluruh YM Hakim, Pejabat Struktural/Fungsional, Pegawai, Tenaga PPNPN, CPNS, dan mahasiswa magang melaksanakan rutinitas apel pagi di halaman depan Kantor Pengadilan Agama Jember, Senin pukul 07.30 WIB (22/08/2022).
Bertindak sebagai Komandan Apel Analis Kepegawaian Arimeimoki, S.I.P., MC Apel PPNPN Suci Asmara, S.H., Pembaca 10 Budaya Malu CPNS Jessie Angraeni, S.E., dan Pembacaan Yel-Yel serta 8 Nilai Mahkamah Agung RI PPNPN Lailatus Syarifah, S.E., S.H.
YM Hakim Drs. Moh. Hosen, S.H. M.H. dalam pembinaannya menyampaikan terkait komitmen seluruh aparatur Pengadilan Agama Jember. Dalam menjalankan tugasnya sebagai pegawai harus selalu tertib dan disiplin waktu. Komitmen dan Pakta Integritas yang setiap awal tahunnya sudah di tanda-tangani oleh seluruh pegawai harus dijalankan dengan sebaiknya-baiknya.
Apel diakhiri dengan pembacaan doa oleh YM Hakim Drs. Moh. Khosidi, S.H.























Berita Terkait: