Ketua Pengadilan Agama Jember hadiri Upacara HUT RI di Alun Alun Jember

Ketua Pengadilan Agama Jember Drs. H. Faiq, M.H. didampingi oleh Ibu Ani Suhartini Faiq mengadiri undangan Bupati Jember dalam Upacara Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dilaksanakan di Alun-alun Kabupaten Jember pada hari Kamis, 17 Agustus 2023 pada pukul 08.00 WIB. Upacara Peringatan juga dihadiri oleh para pejabat, TNI/POLRI, dan seluruh elemen masyarakat. Bupati Jember H. Hendy Siswanto bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun.

Dalam pelaksanaan upacara Kemerdekaan di Alun-Alun Jember, Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto, ST. IPU. mengenakan baju khas prajurit perang Suku Minahasa saat memimpin upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di Alun-alun Kabupaten Jember, Kamis 17 Agustus 2023. Sedangkan Wakil Bupati Jember KH. MB. Firjaun Barlaman mengenakan baju safari khas Bali berwarna hitam, lengkap dengan udeng berwarna emas dan kamen batik hitam kombinasi perak. Sebelum upacara dimulai, para tamu undangan dihibur dengan penampilan Marching Band SMPN 1 Jember dan paduan suara SMKN 4 Jember yang mempersembahkan lagu Hari Merdeka, Indonesia Tetap Merdeka dan Maju Tak Gentar. Rangkaian upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke 78 Republik Indonesia di Kabupaten Jember ditutup dengan penampilan senam ‘Jember Keren’ oleh Perwosi IGTKI dan Himpaudi Kabupaten Jember.

Peringatan Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun ini sangat meriah dan lengkap jika dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya karena telah memasuki masa akhir pandemi. Sebelumnya selama hampir 3 tahun Indonesia telah diserang oleh pandemi covid-19. Selama 3 tahun itu juga, Indonesia tetap berjuang dan terus berusaha. Dengan slogan pada HUT Kemerdekaan RI ke-78 Tahun ini "Terus Melaju untuk Indonesia Maju" besar harapannya Indonesia semangat maju dan seluruh rakyat Indonesia semakin sejahterah. Aamiin.
#beritapajember
#humaspajember
#pengadilanagamajember
#pajembermoderndaninklusif
#pajemberhebat
#humasmahkamahagungri
#badilag
#ptasurabaya


















Berita Terkait: